Evaluasi Efektivitas Pelatihan Tematik Padi Lahan Rawa dengan Metode Kirkpatrick Pembelajaran

Adhis Millia Windhy, Tota Totor Naibaho

Abstract


Pelatihan dapat dikatakan berhasil adalah jika pelatihan itu mampu mencapai tujuan dalam memperbaiki dan meningkatkan kompetensi peserta baik dari pengetahuan, ketrampilan maupun sikap selain dari baiknya pelaksanaan penyelenggaraan pelatihan. Untuk melihat hal perlu dilakukan evaluasi pelatihan terhadap kegiatan pelatihan yang dilakukan. Evaluasi yang dilakukan bisa dengan melihat efektifitas pelatihan melalui level learning untuk melihat efektivitas peserta pelatihan tematik padi lahan rawa. Berdasarkan hal itu, maka penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mengetahui karakteristik peserta pelatihan, 2) Mengevaluasi  efektivitas pelatihan tematik padi lahan rawa dengan metode Kikpatrick pada tingkat pembelajaran (learning level). Diperoleh hasil karakteristik dari responden peserta pelatihan rata-rata berusia 41-50 tahun sebessar 31.81%,mayoritas berjenis kelamin laki-laki 89.10% dengan tingkat pendidikan SMA sebanyak 40 orang (36.67%). Berdasarkan data tabel hasil uji t berpasangan diketahui nilai signifikansi 0.00 yang kurang dari taraf signifikansi 0.05 (0.00<0.05). Hal ini berarti ada perbedaan nyata antara nilai rata-rata pretest dan posttest dari peserta pelatihan. Sehingga dapat dinyatakan bahwa pelatihan tematik padi lahan rawa yang diselenggarakan oleh Balai Besar Pelatihan Pertanian Binuang di wilayah kerjanya efektif dilihat dari evaluasi learning dalam peningkatan kompetensi peserta.


Keywords


Efektifitas, Evaluasi, Metode Kirkpatrick, Learning Level

Full Text:

PDF

References


Anthony, W. P. Kaemar, K. M. dan Perrewe, P .L. (2006). Human Resource Management: A Strategic Approach. South. Western, Thomson

Bijani., Mostafa. (2017). Evaluating the Effectiveness of a Continuing Education Program for Prevention of Occupational Exposure to Needle Stick Injuries in Nursing Staff Based on Kirkpatrick’s Model. Department of Medical Surgical Nursing, Fasa University of Medical Sciences, Fasa, Iran

Boadu, Francis et al., (2014). Training And Development: A Tool For Employee Performance In The District Assemblies In Ghana, International Journal of Education and Research Vol. 2 No. 5 May 2014. Institute of Entrepreneurship & Enterprise Development. Kumasi Polytechnic.

Borate, S. N. et al., (2014). A Case Study Approach for Evaluation of Employee Training Effectiveness and Development Program, The International Journal of Business & Management (ISSN 2321 – 8916)Vol 2 Issue 6 June, 2014, Manipal Institute of Technology. Karnataka. India

Carlfjord, Siw et al., (2017). Five years’ Experience Of An Annual Course On Implementation Science: An Evaluation Among Course Participants. Implementation Science (2017) 12:101 DOI 10.1186/s13012-017-0618-4. Department of Medical and Health Sciences. Division of Community Medicin., Linköping University. Linköping. Sweden.

Kirkpatrick, D. L. (2006). Evaluating training programmes: the four levels. San Francisco, CA: Berrett-Koehler Publishers

Kohlrausch et al., (2014). Workplace Training in Germany and Its Impact on Subjective Job Security: Short- or Long-Term Returns?, Journal of European Social Policy, ISSN 0958-9287, Sage, London, Vol. 24, Iss. 4, pp. 337-350, German Institute for Economic Research (DIW Berlin).

Rafiq, Mehwish. (2015). Training Evaluation in an Organization using Kirkpatrick Model:A Case Study of PIA, European Journal of Business and Management ISSN 2222-1905 (Paper) ISSN 2222-2839 (Online) Vol.7, No.25, 2015, Department of Management Sciences. SZABIST. 90 and 100 Clifton. Karachi 75600. Pakistan.




DOI: https://doi.org/10.21776/ub.jepa.2022.006.01.1

Refbacks

  • There are currently no refbacks.